Writy.
  • Home
  • Koleksi Buku
No Result
View All Result
Download Aplikasi
Bekal Islam
  • Home
  • Koleksi Buku
No Result
View All Result
Bekal Islam
No Result
View All Result

Makruh Puasa Wishal

admin by admin
3 Oktober 2021
in Bekal Puasa
0
Share on FacebookShare on Twitter

Puasa Wishal

Puasa wishal adalah berpuasa dua hari atau lebih tanpa berbuka.([1]) Adapun hukumnya sebagaimana disebutkan dalam hadits Abdullah bin Umar, bahwasanya Rasulullah ﷺ melarangnya,

نَهَى رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَنِ الوِصَالِ قَالُوا: إِنَّكَ تُوَاصِلُ، قَالَ: إِنِّي لَسْتُ مِثْلَكُمْ إِنِّي أُطْعَمُ وَأُسْقَى

You might also like

Menjaga Keistiqamahan Ibadah Pasca Ramadan

6 Oktober 2021

Kerugian Sebagian Orang Ketika Mendapati Bulan Ramadan

6 Oktober 2021

“Rasulullah ﷺ melarang puasa wishal. Kemudian para sahabat berkata: ‘Wahai Rasulullah, tetapi engkau berpuasa wishal?’ maka Nabi berkata, ‘Aku bukanlah seperti kalian, karena aku diberikan makanan dan minuman oleh Allah.’” ([2])

Berdasarkan hadits ini para ulama menyatakan bahwa puasa wishal dilarang. Ada yang mengatakan larangan ini bersifat haram([3]) dan ada yang mengatakan sifatnya hanya makruh.([4])

Akan tetapi, jika puasa tersebut hanya sampai waktu sahur maka sebagian ulama membolehkannya.([5]) Hal ini berdasarkan sabda Rasulullah ﷺ,

لَا تُوَاصِلُوا فَأَيُّكُمْ أَرَادَ أَنْ يُوَاصِلَ فَلْيُوَاصِلْ حَتَّى السَّحَرِ

“Janganlah kalian melakukan puasa wishal! Barang siapa di antara kalian ingin puasa wishal, maka hendaknya dia melakukannya hingga waktu sahur.” ([6])

Karya : Ustadz DR. Firanda Andirja, MA
Tema : Bekal Puasa

___________

Footnote:

([1]) Lihat: Al-Kafi Fi Fiqh al-Imam Ahmad (1/450).

([2]) HR. Bukhari No. 1962 dan Muslim No. 1102.

([3]) Disebutkan oleh Nawawi bahwa Imam Syafii secara nas menyatakan pelarangan ini bersifat haram. [Lihat: al-Majmu’ Syarh al-Muhaddzab (6/357)].

([4]) Hal ini sebagaimana disebutkan oleh Ibnu Qudamah, bahwasanya kebanyakan para ulama menyatakan bahwa hukum puasa wishal adalah makruh. [Lihat: Al-Mughni (4/436)].

([5]) Ini adalah pendapat mazhab Hanabilah. [Lihat: Al-Kafi Fi Fiqh al-Imam Ahmad (1/450)].

Imam Bukhari juga menuliskan bab tentang puasa wishal hingga waktu sahur. Beliau r berkata,

بَابُ الوِصَالِ إِلَى السَّحَرِ

“bab puasa wishal hingga waktu sahur.” Shahih al-bukhari (3/38)

([6]) HR. Bukhari No. 1963.

admin

admin

Related Stories

Menjaga Keistiqamahan Ibadah Pasca Ramadan

by admin
6 Oktober 2021
0

Menjaga Keistiqamahan Ibadah Pasca Ramadan Bulan Ramadan adalah bulan spesial sehingga setiap muslim bersemangat beribadah di dalamnya. Hal tersebut adalah...

Kerugian Sebagian Orang Ketika Mendapati Bulan Ramadan

by admin
6 Oktober 2021
0

Kerugian Sebagian Orang Ketika Mendapati Bulan Ramadan Ada beberapa model kerugian yang dialami oleh sebagian orang yang tidak mendapatkan manfaat...

Ada yang Puasa Ramadan Tapi Merugi

by admin
6 Oktober 2021
0

Ada yang Puasa Ramadan Tapi Merugi Dalam suatu hadits yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dalam kitabnya al-Adab al-Mufrad, dari sahabat...

Menata Amal Agar Maksimal di Bulan Ramadan

by admin
6 Oktober 2021
0

Menata Amal Agar Maksimal di Bulan Ramadan Kita semua tentu sadar bahwasanya waktu hidup kita di atas muka bumi ini...

Next Post

Makruh Puasa ad-Dahr (berpuasa setiap hari)

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bekal Islam

Belajar akidah, ibadah, muamalah, akhlak, dan lain-lain dengan mudah.

  • Buy JNews
  • Support Forum
  • Pre-sale Question
  • Contact Us

© 2024 Bekal Islam - Belajar Islam Dimana Saja & Kapan Saja by Firanda Andirja Official.

No Result
View All Result
  • Koleksi Buku

© 2024 Bekal Islam - Belajar Islam Dimana Saja & Kapan Saja by Firanda Andirja Official.