30. وَٱدْخُلِى جَنَّتِى
wadkhulī jannatī
masuklah ke dalam surga-Ku.
Tafsir Surat al-Fajr Ayat-30
Sebelumnya Allah menggunakan dhomir al-ghoib (kata ganti orang ketiga) maka pada ayat ini Allah menggunakan dhomir al-mutakallim (kata ganti orang pertama) sebagai bentuk tambahan pemuliaan.
Allah juga tidak berkata فَادْخُلِي جَنَّتِي فِي عِبَادِي “Masuklah surga bersama hamba-hambaKu”, akan tetapi Allah mengkhususkan penyebutan sang jiwa secara sendirian dengan berkata وَادْخُلِي جَنَّتِي “Masuklah engkau ke surgaKu” agar menambah kebahagiaannya, seakan-akan ia sangat spesial dengan mendapat perhatian khusus (lihat At-Tahriir wa at-Tanwiir 30/344)